
Oke, sebelum saya mengulas tentang parameter FIND (ala excelive), saya akan sedikit bercerita tentang kemampuan excel yang saya miliki hingga saat ini.
Awalnya saya adalah seorang praktisi di dunia audio-video sebagai seorang editor juga sebagai seorang animator Adobe After Effect, kemampuan yang saya miliki saat itu hampir semuanya berasal dari internet, atau dengan kata lain saya mempelajari secara autodidak. Pada saat itu, Microsoft Excel adalah salah satu aplikasi yang hampir tidak pernah tersentuh meskipun di dalam komputer sudah ada. Bahkan ketika Install ulang Microsoft Office, seringkali saya memilih custom instalation dan hanya memasang Microsoft Word dalam komputer, karena pada saat itu - aplikasi paket Office Word masih dibutuhkan meskipun tidak sesering aplikasi Adobe After Effect atau aplikasi video editor seperti Pinnacle Studio, Adobe Premiere, dan sejenisnya.
Hingga suatu ketika, saya menemui sebuah aplikasi sederhana buatan anak negeri yang dibangun menggunakan Microsoft Excel. Disaat itu pula rasa cinta terhadap Microsoft Excel perlahan-lahan mulai tumbuh berkembang dan perlahan-lahan dunia audio-video ditinggalkan.
Bagi saya, belajar Microsoft Excel tidaklah secepat ketika saya pertama kali mengenal dan mempelajarai aplikasi video editing, butuh proses yang memakan banyak waktu dan tenaga, dan seringkali menemui kesulitan - dan disinilah saya merasakan sebuah keasyikan belajar coding, khususnya VBA Microsoft Excel.
Mengoleksi buku-buku Microsoft Excel lambat laun menjadi sebuah hobi baru dan tanpa sadar menggeser buku-buku audio editing yang terdapat di rak buku. Namun, dari semua buku-buku Microsoft Excel yang pernah saya beli, ternyata belum bisa memuaskan rasa keingintahuan saya tentang kehebatan Microsoft Excel, dan saya menyadari bahwa saya harus memenuhi rasa penasaran ini dan belajar ke gudangnya ilmu, yakni internet.
Jadi kesimpulan dari cerita (curhat) di atas, saya adalah seorang yang hanya memiliki sedikit kemampuan tentang Microsoft Excel yang kebetulan sedikit memahami beberapa kode-kode dalam Microfost Excel dan berusaha semaksimal mungkin untuk menjelaskan dan mengulas secara lengkap tentang apa-apa yang saya ketahui. Dan mudah-mudahan bisa dengan mudah dipahami.
Kembali ke pokok pembahasan parameter .FIND yang ditanyakan oleh seorang pengunjung situs excelive.com
Pada dasarnya, parameter ini memiliki fungsi yang sama ketika anda menekan tombol pintas
- Oke, pastikan aplikasi Microsoft Excel sudah diinstall dikomputer dan anda sudah membukanya
- Tekan tombol pintas
ALT +F11 untuk membuka jendela Microsoft Visual Basic Editor, yakni sebuah aplikasi untuk menuliskan bahasa program. Di jendela Microsoft Visual Basic Editor, anda akan dihadapkan dengan sebuah lembar kerja (Workspace) yang beda dengan Microsoft Excel - jadi perlakuannya juga jelas berbeda - Arahkan mouse ke baris menu dan pilih
Insert kemudian pilihModule untuk menyisipkan sebuah Module Baru dalam lembar kerja Microsoft Visual Basic Editor. Di sinilah tempat dimana anda harus menuliskan baris-baris kode - Sekarang, anda tuliskan (atau lebih cepatnya) Copy Paste kode berikut ke dalam Module yang sudah anda buat dilangkah sebelumnya
Sub Cari() Set a = Range("A:A").Find("apa", LookAt:=xlValue) MsgBox a.Address(False, False) End Sub
Penjelasan singkat dari kode diatas Cari
Adalah sebuah nama yang sifatnya unik yang dijadikan sebagai identitas dari sekumpulan baris-baris perintah yang terdapat didalamnyaSet a
Sebelum mulai membaca kode-kode, saya mengawalinya dengan mengatur dan menentukan sebuah nilai, untuk tutorial ini saya mengatur nilaia Range("A:A").Find("apa", Lookat:=xlValues)
Baris perintah ini merupakan isi dari nilai a yang memuat beberapa parameter penting antara lain:
> alamat sebuah range =Range("A:A")
> paramater pencarian =Find
> kata atau teks yang akan dicari ="apa"
> lokasi pencarian =LookAt:=xlValues
> anda bisa juga menambahkan parameterMatchCase:=True untuk melakukan pencarian yang spesifik
MsgBox a.Address(False, False)
> Msgbox digunakan untuk menampilkan kotak pesan kepada pengguna
> a.Address berfungsi untuk membaca nilai yang berhasil di temukan dan ditampilkan sebagai alamat sel
> (False, False) adalah sebuah parameter untuk membaca sebuah alamat sel dengan menonaktifkan kolom dan baris absolut (tanda $ sebelum kolom dan baris)
- Sampai disini anda sudah berhasil menuliskan parameter FIND untuk mencari sebuah nilai. dan langkah terakhir adalah mengujinya dengan menekan tombol
F5 dikeyboard, atau bisa juga dengan mengklik ikonyang terdapat di standard toolbar.
Saya yakin anda bertanya-tanya, bagimana jika dalam sekumpulan data yang ada di lembar kerja terdapat beberapa nilai yang sama dengan kata kunci pencarian, dan bagaimana agar hasil pencariannya menuju ke alamat sel berikutnya.??
Untuk menjawab pertanyaan ini, saya akan membahasnya di edisi berikutnya. Jadi, jangan lupa untuk bookmark situs ini agar anda tidak ketinggalan update terbaru artikel dan tutorial Microsoft Excel bersama excelive.com.
Incoming Search Terms
Kode Macro VBA untuk melihat alamat sel Mengganti fungsi CTRL+F dengan kode Macro VBA
Mencari kata yang sama persis dengan fitur Find
Mencari lokasi alamat sel dari hasil pencarian sebuah data
Konversi hasil alamat sel ke bentuk baris atau kolom saja
Mencari data dari multi kolom
Melihat posisi alamat sel dari hasil pencarian multi kolom excel
Terimakasih sudah membaca
Tutorial: Memahami Konsep Parameter .Find Untuk Mencari Informasi
Labels: Beginner - Author: excelive
Tutorial: Memahami Konsep Parameter .Find Untuk Mencari Informasi
Labels: Beginner - Author: excelive
Masih mau belajar lagi !
Yuk, klik tautan berikut ini :